Irwan Hasan di Kerumuni Warga saat Berkunjung di Pasar Beo

Netizensulut.com, TALAUD – Di sela-sela kegiatannya yang padat, Bakal Calon Bupati Talaud Irwan Hasan menyempatkan waktu berkunjung di Pasar Beo untuk bertemu dan menyapa para pedagang juga masyarakat. Sabtu (08/06/2024) pagi.

Dalam agenda tersebut, Irwan Hasan tak hanya bersapa dengan para pedagang. Ia juga terlihat berbelanja beberapa kebutubannya di pasar saat itu.

Terpantau oleh awak media ini, Putra Porodisa satu ini sangat akrab dengan para pedagang juga dengan masyarakat yang ada di pasar.

Bahkan terlihat ada banyak masyarakat yang mengunjungi pasar Beo saat itu menghampiri Irwan Hasan dan berjabat tangan, bahkan banyak juga yang berswafoto dengannya.

Suasana yang Harmonis pun terbangun antara Irwan Hasan dengan para pedagang serta masyarakat setempat.

Perlu di ketahui juga, Karena masyarakat setempat dan Para pedagang mengetahui bahwa Irwan Hasan merupakan salah satu Bakal Calon Bupati Talaud 2024 ini, mereka pun menyampaikan aspirasi mereka.

Komentar